Magetan - Selasa 30 Juli 2024 bertempat di ruang tunggu MPP Magetan, pengelola MPP Magetan melaksanakan monitoring dan evaluasi terhadap pelayanan publik yang terintegrasi di MPP Magetan, dengan tujuan supaya bisa menyatukan persepsi kepada seluruh instansi yang tergabung dalam penyelenggaraan pelayanan sesuai kewenangan masing-masing, dan mempersiapkan monev penyelenggaraan MPP yang akan dilaksanakan oleh Kemenpan-RB. Rapat di pimpin langsung oleh Kepala DPMPTSP Kabupaten Magetan Ibu S.Condrowati, S.Sos, M.Si dan dihadiri oleh seluruh pegawai yang bertugas di MPP Magetan.
Pelayanan MPP di Kabupaten Magetan akan maksimal jika adanya komitmen bersama dari setiap stakeholder yang telah diberikan tanggungjawab bertugas di MPP dan outputnya adalah pelayanan kepada masyarakat lebih baik dan menghemat waktu serta biaya apabila ingin melakukan pengurusan administrasi karena semua sudah terpusat di Mal Pelayanan Publik di Kabupaten Magetan.
Sehubungan dengan itu dalam waktu dekat ini akan ada tim evaluasi dari Kemenpan-RB yang hadir untuk berkunjung dan melihat pelayanan MPP di Kabupaten Magetan. Tentunya kita harapkan bersama dari hasil evaluasi nanti, MPP di Kabupaten Magetan mendapatkan reward guna peningkatan fasilitas di MPP.
Response Time 30 Menit
Statistik Pengunjung Website
Hari ini
: 72
Bulan ini
: 1848
Tahun ini
: 8844
Total
: 8844
© 2024 MPP Magetan. All rights reserved